Cara kerja komputer - Personal Computer (PC) - Komputer berarti sebuah benda yang bisa menerima masukan dan menghasilkan beberapa keluaran. Faktanya, otak manusia sendiri merupakan sebuah komputer yang sangat canggih dan para ilmuwan mengetahui lebih banyak bagaimana otak bekerja tiap tahunnya. Walaupun begitu, Penggunaan paling umum dari kata komputer adalah untuk menjelaskan alat elektronik yang berisi sebuah mikroprosesor.
Mikroprosesor adalah sebuah peralatan elektronik berukuran kecil yang bisa menjalankan perhitungan rumit dalam waktu sekejap mata. Anda bisa menemukan mikroprosesor dalam banyak peralatan yang anda gunakan tiap hari, seperti mobil, lemari es, dan televise. Peralatan yang paling dikenal dengan mikroprosesor adalah computer atau Personal Computer(PC). Kenyataannya, konsep sebuah computer telah menjadi dekat dengan kesamaan istilah PC. Ketika anda mendengar kata
Komputer, anda mungkin membayangkan sebuah peralatan yang terpasang sebuah layar video, keyboard, dan beberapa jenis peralatan penunjuk seperti mouse atau touchpad. Anda mungkin membayangkan beberapa bentuk Komputer, seperti Komputer meja, towers,dan laptop. Istilah PC telah dihubungkan dengan beberapa merek tertentu seperti prosesor Intel atau sistem
Operasi Microsoft Windows. Walaupun begitu, dalam artikel ini, kita membatasi sebuah Komputer sebagai sebuah peralatan perhitungan yang lebih umum dengan karakteristik berikut:
- Dirancang untuk penggunaan oleh satu orang pada satu waktu.
- Menjalankan sebuah sistem operasi untuk menghubungkan antara pengguna dan mikroprosesor.
- Mempunyai komponen internal tertentu secara umum seperti sebuah CPU dan RAM.
- Menjalankan aplikasi software yang dirancang untuk pekerjaan tertentu atau aktivitas permainan.
- Memungkinkan untuk menambahkan dan mengurangi hardware atau software jika dibutuhkan.
Komputer bisa ditelusuri
sejarahnya pada 1970an ketika seorang bernama Ed Roberts mulai menjual rangkaian computer berbasis pada chip mikroprosesor yang dirancang oleh Intel. Roberts menyebut Komputer buatannya dengan nama Altair 8800 dan menjual rangkaiannya secara terpisah dengan harga $ 395. Popular Electronics melanjutkan kisah rangkaian tersebut dalam terbitannya pada Januari 1975, dan secara mengejutkan semua orang, rangkaian tersebut menjadi Laris seketika. Oleh karena itu, era PC tersebut dimulai. Ketika Altair 8800 menjadi Komputer Personal pertama, kemunculan Apple II beberapa tahun kemudian menjadi tanda dimulainya Komputer sebagai peralatan rumah yang dicari. Apple II dengan penemunya Steve Jobs dan Steve Wozniak, membuktikan bahwa terdapat permintaan pasar untuk rumah dan sekolah. Tidak lama kemudian, Perusahaan komputer yang sudah lama berdiri seperti IBM dan Texas Instruments masuk ke pasar Komputer perorangan, dan merek baru seperti Commodore dan Atari masuk ke dunia game. Untuk melihat bagaimana
Komputer bekerja, mari kita mulai dari bagian-bagian yang tergabung untuk menjadikan mesin ini bekerja. Berikut adalah komponen umum pada PC dalam susunan komponen tersebut biasa disusun:
Komponen Pada Komputer - PC
1. Case atau Casing
Jika kita menggunakan sebuah laptop, casing komputer tersebut menyatu dengan keyboard dan layar. Untuk Komputer Desktop, casing berupa beberapa jenis kotak dengan pencahayaan, ventilasi, dan tempat penyambungan kabel. Ukuran casing bisa bervariasi dari ukuran kecil, untuk unit di atas meja, hingga setinggi menara. Sebauh casing yang lebih besar tidak selalu berarti komputer yang lebih hebat; tergantung dari apa yang ada didalam casing tersebut. Pembuat PC merancang atau memilih casing berbasis pada jenis motherboard yang seharusnya muat di dalamnya.
2. Motherboard
Motherboard adalah Papan rangkaian utama dalam Komputer kita. Semua komponen, dalam dan luar, tersambung melalui motherboard melalui beberapa cara. Komponen lain yang didaftar ini removable(bisa dilepas) dan kemudan bisa diganti, tanpa harus mengganti motherboard kecuali terdapat komponen baru yang tidak ditunjang oleh jenis motherboard tertentu. Komponen tersebut termasuk Complementary Metal-Oxide Semiconductor(CMOS), yang mana menyimpan beberapa informasi ketika komputer dimatikan, seperti clock dari sistem. Motherboard bisa didapatkan dalam ukuran dan standar yang berbeda, salah satunya adalah ATX dan MicroATX. Dari sini, motherboard bisa beragam berdasarkan jenis komponen yang bisa dilepas dan motherboard dirancang untuk menangani secara internal dan pada port mana tersedia untuk dipasangkan suatu peralatan luar.
3. Power Supply
Selain dari CMOS nya, yang diberikan daya oleh baterai CMOS yang bisa dilepas dari Motherboard, setiap komponen dalam PC anda tergantung pada power supplynya. Power supply tersambung pada beberapa jenis sumber power, baik itu berupa baterai dalam kasus komputer mobile, atau sebuah sambungan listrik untuk kasus Komputer desktop. Dalam kasus komputer desktop, anda bisa melihat power supply terpasang pada bagian dalam casing dengan sebuah sambungan kabel listrik pada sisi luar dan sekumpulan kabel yang terpasang ke dalam. Beberapa kabel ini terhubung secara langsung pada motherboard sedangkan kabel yang lainnya terhubung pada komponen lainnya seperti drive dan kipas.
4. Central Processing Unit(CPU)
CPU sering juga disebut processor, adalah komponen yang terdapat mikroprosesor. Mikroprosesor tersebut adalah jantung dari semua operasi PC, dan unjuk kerja baik hardware maupun software tergantung pada unjuk kerja prosesor. Intel dan AMD adalah penghasil CPU terbesar untuk Komputer, walaupun kita akan juga bisa menemukan produsen lainnya di pasar. Dua arsitektur CPU yang paling umum yaitu 32-bit dan 64-bit dan anda akan bisa menemukan bahwa software tertentu tergantung pada perbedaan arsitektur ini.
5. Random-Access Memory (RAM)
Bahkan prosesor tercepat membutuhkan sebuah buffer(penyangga) untuk menyimpan informasi ketika sedang diproses. RAM bagi CPU bagaikan sebuah meja untuk memasak: RAM bertugas sebagai tempat dimana bahan dan alat yang digunakan untuk mengerjakan, menunggu sampai anda ingin mengambil dan menggunakan bahan-bahan tersebut. Baik sebuah CPU yang cepat dan sejumlah besar RAM dibutuhkan untuk Komputer yang cepat. Setiap Komputer mempunyai nilai maksimum RAM yang bisa dipakai, dan slot pada motherboard menandakan jenis dari RAM yang Komputer butuhkan.
6. Drive
Sebuah drive adalah sebuah alat yang dimaksudkan untuk menyimpan data ketika data tersebut tidak digunakan. Sebuah hard drive atau solid state drive menyimpan software dan sistem operasi Komputer. Yang termasuk drive termasuk drive optic seperti yang digunakan untuk pembacaan dan penulisan media CD, DVD, dan Blu-ray. Sebuah drive terhubung pada motherboard berbasis pada jenis teknologi kontroler drive yang digunakan termasuk standar IDE yang sudah lama dan standar SATA yang lebih baru.
7. Peralatan Pendingin
Semakin banyak yang diproses oleh komputer, semakin banyak pula panas yang dihasilkan. CPU dan komponen lainnya bisa menangani sejumlah panas tertentu. Namun, jika sebuah Komputer tidak didinginkan secara tepat, Komputer akan kepanasan, yang menyebabkan kerusakan yang mahal pada komponen dan rangkaian. Kipas adalah alat yang paling banyak digunakan untuk mendinginkan sebuah PC. Sebagai tambahan, CPU dilapisi sebuah blok logam yang disebut sebagai heat sink(penyerap panas), yang menarik panas dari CPU. Beberapa pengguna Komputer yang serius, seperti pemain game, terkadang mempunyai solusi manajemen panas yang lebih mahal, seperti sistem pendingin air, yang dirancang untuk menangani permintaan pendinginan yang lebih banyak.
8. Kabel-kabel
Semua komponen yang disebutkan sejauh ini terhubung oleh beberapa kombinasi kabel. Kabel ini dirancang untuk membawa data, daya listrik, atau keduanya. Komputer harus dibangun sehingga kabel tertata rapi dalam casing dan tidak menghalangi aliran udara yang melaluinya.